Kegiatan Silturahmi sekaligus buka bersama sivitas akademika FPS UGJ digelar di Ruang Serbaguna Kampus 2 UGJ pada Rabu, 3 April 2024.

Hadir langsung pada kegiatan anggota pembina Yayasan, ketua Yayasan Pendidikan Swadaya Gunung Jati (YPSGJ) Prof. Dr. H. Mukarto Siswoyo, Drs., M.Si. Rektor UGJ Prof. Dr.Ir. H. Achmad Faqih, S.P., M.M. Hadir pula Para wakil Rektor, Para Dekan, Para Kepala Lembaga, Para Kepala Badan di lingkungan UGJ, dan seluruh sivitas akademika FPS UGJ.

Endang selaku Dekan FPS UGJ sekaligus leading sektor kegiatan menyampaikan terima kasih kepada Rektor dan Ketua Yayasan yang telah memfasilitasi sarana dan prasarana kegiatan belajar mengajar. rehab ruang kelas tiga lantai sekarang menggunakan lantai granit, dan beratapkan PVC.

"FPS UGJ selama bulan Ramadhan melaksanakan kegiatan Kuliah duha yang diawali shalat duha bagi seluruh mahasiswa FPS UGJ. kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan bekal kepada mahasiswa tidak hanya akademik saja, melainkan bekal spiritual juga diberikan". tuturnya.

Faqih dalam sambutannya menyampaikan bahwa UGJ akan mendirikan prodi baru yaitu Data Sain, sesuai dengan nama Fakultas Pendidikan dan Sain yang tidak hanya ada prodi pendidikan saja. "dukungan SDM Pendirian prodi data sains sangat memungkinkan", tambahnya.

"Profesor paling banyak ada di FPS UGJ, Dosen yang mencapai Lektor kepala di FPS UGJ sudah banyak, begitupula dosen yang mempunyai jafung Lektor. Dosen FPS UGJ hampir semuanya berpendidikan S3, dan sedang Studi lanjut S3", tegasnya.

"Tahun ini UGJ akan mentargetkan akreditasi UNGGUL, karena syarat perlu dan syarat cukupnya sudah terpenuhi. selain itu kita sudah mengajukan 7 prodi untuk akreditasi internasional, dan sebagian besar berasal dari prodi dari FPS UGJ", tutupnya.

Dalam kesempatan yang sama Mukarto menyampaikan dalam waktu yang tidak lama gedung pertemuan di kampus II FPS UGJ akan dibangun lebih refresentatif. Yayasan PSGJ berkomitmen memfasilitasi unit kerja fakultas maupun Pascasarjana.

"Menghadapi akreditasi dari prodi di lingkungan FPS UGJ, Yayasan PSGJ sedang merehab ruang kelas tiga lantai, dan ruang Inkubator Bisnis", imbuhnya.

"Semua itu harus diimbangi dengan kinerja seluruh sivitas akademika FPS UGJ", tegasnya

"Dari segi SDM saya akui FPS UGJ hebat", ujarnya.

"Yayasan memberikan yang terbaik bagi lembaga yayasan sendiri dan universitas swadaya gunung jati", tutupnya.